Murah Meriah, Transportasi Berwisata Ke Kawasan Wisata Mandeh

Di sela-sela tekanan kesibukan aktifitas sehari-sehari mungkin kita pernah membayangkan bagaimana indahnya liburan. Namun pada realitanya kita tidak memiliki cukup uang yang dialokasikan untuk berlibur, karena tingginya biaya untuk kebutuhan sehari-sehari. Tingkat biaya yang paling tinggi pada saat liburan adalah biaya transportasi. Yups, karena transportasi sangat kita butuhkan untuk mencapai satu tempat ke tempat lainnya. Dan kali ini kita bakal bahas cara alternatif transportasi murah apabila kamu berwisata ke Kawasan Wisata Mandeh. Kawasan Wisata Mandeh berada di Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat, memiliki potensi wisata yang luar biasa. Banyak hal yang dapat dinikmati di Kawasan Wisata Mandeh yang memiliki banyak spot-spot wisata menarik. Seperti Pulau Sironjong dan Sironjong Besar, pulau ini biasanya dijadikan tempat Cliff Jump oleh para wisatawan. Pulau Cubadak yang yang terdapat resort internasional dan memiliki spot diving. Juga Pulau Setan yang sangat cocok dijadikan tempat untuk berkemah dengan bermacam olahraga air yang dapat dilakukan. Kawasan Wisata Mandeh saat ini semakin dilirik oleh wisatawan dengan potensi-potensi yang ada. Mandeh sekarang ini semakin berbenah dibuktikan dengan semakin baiknya berbagai akses transportasi menuju ke Kawasan Wisata Mandeh. Banyak jalur alternative yang dapat dilalui oleh wisatawan yang menuju ke sana.
Ayoo kalau kamu belum pernah ke Kawasan Wisata Mandeh, kali ini kita bakal membahas tips mendapatkan transportasi murah ketika berwisata ke Kawasan Wisata Mandeh. Kawasan Wisata Mandeh yang berada di Kecamatan Koto XI Tarusan, Kecamatan Tarusan Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Jarak dari Kota Padang ibu kota Sumatera Barat sekitar 56 kilometer atau kira-kira 1 jam perjalanan.. Kalau kamu wisatawan yang berasal dari Jakarta atau dari luar pulau Sumatera kamu mungkin bisa mencoba jalur udara/pesawat dahulu untuk menuju ke Bandara Internasional Minangkabau. Selanjutnya untuk menuju ke Kawasan Wisata Mandeh, kamu bisa menggunakan mobil sewa dengan biaya 300 ribu rupiah per hari. Biaya ini sudah termasuk pengemudi, tetapi tidak termasuk bensin. Di Bandara juga tersedia taksi argo atau pun mobil-mobil berpelat hitam yang bersedioa mengantarkan wisatawan langsung ke Mandeh degan biasa berkisar 100 ribu rupiah. Dan untuk alternative jalan darat menuju ke Kawasan Wisata Mandeh lainnya, khususnya untuk wisatawan backpacker bisa menggunakan Damri dan menuju ke Kota Padang terlebih dahulu, Mungkin tepatnya ke daerah sekitar pusat Kota Padang,lebih tepatnya ke Pasar raya Padang. Biaya damri atau bus antar kota menuju ke Kota Padang adalah 25 ribu rupiah dari Bandara Internasional Minangkabau yang terletak di Kabupaten Padang Pariaman. Dan setelah sampai di pusat kota Padang, perjalanan dilanjutkan dengan travel menuju ke Pasar Tarusan, dengan biaya 20 ribu rupiah. Setelah samapi di Pasar Tarusan bisa melanjutkan perjalanan menggunakan becak motor (bentor) ke Pelabuhan Carocok Tarusan dengan biaya sekitar 5 ribu rupiah.
Untuk jalur lain kamu bisa melalui jalur laut, kamu bisa menggunakan kapal cepat dari Pelabuhan Teluk Bayur atau dengan kapal wisata Bintang Mandeh dari pelabuhan Muaro Padang dengan biaya 300 ribu rupiah sampai ke Pantai Carocok Painan. Wisatawan yang memilih jalur darat dengan mobil sewaan memiliki keistimewaan, karena bisa beristirahat dahulu dan dapat memikirkan perencanaa perjalanannya ketika di atas Puncak Panorama Satu Mandeh. Di Bukit ini tersedia banyak penyedia jasa kapal yang menawarkan jasa penyebrangan dengan rencana perjalanannya masing-masing. Setelah sampai di Kawasan Wisata Mandeh tepatnya di pelabuhan Carocok Tarusan, kamu harus menyebrangi teluk menuju ke pulau-pulau kecil yang banyak menyediakan atraksi yang kamu inginkan. Seperti, kamu bisa menyewa kapal motor dari penyedia jasa wisata di Kawasan Wisata Mandeh dengan tarif berkisar muali dari 500 ribu rupiah sampai 650 ribu rupiah untuk 1 hari. Dan kapal ini akan mengikuti kemana pun kamu ingin berlayar. Bagi yang datang di siang hari ataupun sore hari, disarankan menawar harga kapal tersebut sesuai waktunya. Misal datang di siang hari wisatawan dapat menawar harga kapal menjadi sekitar Rp 400.000, karena durasi waktu yang digunakan lebih pendek. Kapal yang disewakan umumnya memiliki kapasitas 20 orang. Dan tipsnya kalau kamu pergi dengan sedikit orang, kamu bisa mengajak rombongan wisatawan lain hingga berjumlah mencukupi kapasitas maksimal kapal. Dengan begitu biaya kapal yang dikeluarkan per orang pun menjadi lebih murah. Kamu juga bisa membeli paket-paket wisata mandeh yang banyak ditawarkan oleh pemilik kapal yang berkisar 250 ribu rupiah untuk 1 orang berkeliling menikmati wisata dan sudah termasuk makan siang dan makan ringan. Harga ini biasanya disesuaikan dengan banyaknya orang yang ikut.
Cara lainnya wisatawan juga bisa memanfaatkan kapal antar pulau yang biasa diguanakan masyarakat setempat. Biasanya di hari kerja masyarakat di Kawasan Wisata Manden beraktifitas seperti biasa, kapal-kapal pengangkut anak-anak sekolah atau masyarakat yang bekerja pun lalu lalang dari satu pulau ke pulau lainnya. Wisatawan bisa menumpang hanya dengan biaya sekitar 8 ribu rupiah sampai 10 ribu rupiah tergantung jarak tempuhnya. Dan untuk kamu yang ingin mengunjungi pulau yang tidak ada penghuninya, seperti Pulau Sironjong Kecil, kamu bisa bernegosiasi dengan pengemudi kapal dan menambah sedikit uang untuk mengganti jarak tempuhnya.
 Ayooo tunggu apalagi? Itu semua cara-cara yang bisa kamu coba kalau kamu ingin menikmati liburan dengan biaya transportasi murah ke Kawasan Wisata Mandeh yang dijuluki Raja Ampat-nya Sumatera Barat. Selamat mencoba ^-^

Comments

Popular Posts